REPUBLIKA.CO.ID, JENEWA -- Lebih dari 120 pekerja kesehatan tewas akibat wabah ebola di seluruh Afrika Barat.
Dalam pernyataannya, dikutip dari Aljazeera, Senin (25/8), Badan Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan lebih dari 240 pekerja kesehatan yang bekerja di Guinea, Liberia, Nigeria dan Sierra Leone terjangkit penyakit mematikan tersebut. Sebanyak 120 di antaranya meninggal akibat epidemi.
Sejumlah perusahaan tengah mengembangkan obat atau vaksin ebola. Namun, pengembangan tersebut masih dalam tahap awal dan belum terbukti mampu mengatasi ebola.
Data dari WHO menunjukkan infeksi ebola menyerang 2.615 orang dengan 1.427 kematian di Afrika Barat. Sierra Leone menjadi negara terparah yang terkena epidemi ebola dengan sedikitnya 910 kasus dan 392 kematian.