Jumat 05 Sep 2014 11:59 WIB

PBB: Satu dari 10 Anak Perempuan Pernah Dilecehkan

Rep: Ani Nursalikah/ Red: Esthi Maharani
UNICEF
Foto: Twitter
UNICEF

REPUBLIKA.CO.ID, JENEWA -- Satu dari 10 anak perempuan di dunia pernah diperkosa atau mengalami pelecehan seksual sebelum usia 20 tahun. PBB memperkirakan jumlahnya sekitar 120 juta orang gadis.

Organisasi hak anak internasional UNICEF memperoleh data dari 190 negara. Dikatakan 95 ribu anak-anak dan remaja yang sebagian besar berasal dari Amerika Latin atau Karibia dibunuh pada 2012. UNICEF menggarisbawahi anak-anak di dunia secara rutin mengalami kekerasan, termasuk //bullying// (pelecehan).

Eksekutif Direktur Unicef Anthony Lake mengatakan kekerasan tersebut tidak memandang usia, tempat, agama, etnis dan penghasilan.

"Hal itu terjadi di tempat dimana anak-anak seharusnya merasa aman, seperti di rumah, sekolah dan komunitas. Di Internet jumlahnya meningkat. Kekerasan telah merasuk di keluarga, guru, tetangga, orang asing dan anak-anak lain," ujar dia, dilansir dari //BBC//, Jumat (5/9).

Penelitian tersebut mengungkapkan enam dari 10 anak-anak berusia antara dua hingga 14 tahun mengalami kekerasan fisik sehari-hari. Namun, kejadian tersebut tidak dilaporkan dan terdokumentasi.

Laporan itu menekankan kekerasan terhadap anak-anak di sejumlah negara secara sosial justru diterima atau diam-diam dimaafkan. Para korbannya seringkali merasa takut melapor. n bbc/ani nursalikah

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement