REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Presiden Barack Obama akan mengumumkan rencana Amerika Serikat (AS) dalam melawan ISIS. Ia mengatakan akan mencari dukungan dari kongres pada Selasa.
"Saya hanya ingin warga AS memahami ancaman ini dan bagaimana kami akan menghadapinya dan yakin kami akan mampu menghadapinya," katanya, seperti dilansir dari the Guardian.
Dalam perkembangan terpisah, Liga Arab juga menyerukan kepada para anggotanya untuk mendukung upaya internasional melawan ISIS. Kepala Liga Arab, Nabil Elaraby pun meminta kepada negara anggotanya untuk menghadapi kelompok radikal tersebut baik secara militer mau pun politik.
Selama ini, pemerintah Arab enggan terlibat dan berperan aktif karena takut menjadi sasaran kekerasan jihad yang telah melanda Suriah dan Irak. Koalisi yang terdiri dari 10 negara untuk melawan ISIS pun telah diumumkan pada pekan lalu saat KTT Nato di Wales.
Koalisi tersebut hanya melibatkan satu negara Muslim, yakni Turki. Obama menegaskan akan tetap menjadi bagian dari koalisi internasional dan melakukan serangan udara mendukung pasukan Irak dan Kurdi.
Ikuti informasi terkini seputar sepak bola klik di sini