Kamis 18 Sep 2014 08:40 WIB

Pejabat PBB Puji Rekonsiliasi di Somalia

Bendera somalia
Bendera somalia

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Seorang pejabat senior PBB di Somalia, Rabu (17/9), menyambut baik dimulainya konferensi perujukan di negara Tanduk Afrika tersebut sebagai "langkah positif ke arah konsolidasi perdamaian di wilayah itu dan proses pembangunan negara di Somalia".

"Wakil Jgysys Sekretaris Jenderal PBB buat Somalia Fatiha Serour hari ini menyambut baik dimulainya konferensi perujukan di Kismayo," kata Wakil Juru Bicara PBB Farhan Haq dalam taklimat harian di Markas PBB, New York, sebagaimana dilaporkan Xinhua --yang dipantau Antara di Jakarta, Kamis pagi.

Serour mendesak semua peserta agar menciptakan suasana yang akan memungkinkan pengembangan penyelesaian yang melibatkan banyak pihak dan memberi sumbangan bagi proses perdamaian yang lebih luas di Somalia, kata Haq.

Konferensi tersebut, yang secara resmi dimulai pada 16 September oleh Presiden Somalia Hassan Sheikh Mohamud, bertujuan melakukan kegiatan berdasarkan apa yang dicapai dalam penandatanganan Kesepakatan Addis Ababa pada Agustus 2013 dan dalam Konferensi Perujukan Jubba di Mogadishu pada November 2013.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement