Selasa 23 Sep 2014 03:32 WIB

Liburan, Pejabat Israel Robek Gambar Gadis Palestina

Rep: c83/ Red: Erdy Nasrul
Tzipi Livni
Foto: EPA/Rudolf Brandstaetter
Tzipi Livni

REPUBLIKA.CO.ID, YUNANI -- Menteri kehakiman Israel, Tzipi Livni, menghabiskan liburan musim panas bersama suaminya Naftali Spitzer.

Ia berlibur ke pulau Crete Yunani. Namun, dalam liburan ini Livni melihat sebuah tanda anti Israel yang tertempel di pohon yang berbentuk bintang daud.

Tanda tersebut bertuliskan 'Free Palestine' dan menampilkan nama-nama kota di Palestina. Di  tengah tanda tersebut terdapat gambar seorang gadis muda Palestina yang menangisi ketidakadilan dan pendudukan Israel terhadap beberapa wilayah di palestina.

Livni yang melihat gambar tersebut langsung menunjukan kemarahannya. Ia tidak mempedulikan warga sekitar yang melihat aksinya merobek gambar tersebut.

Livni bahkan juga sempat mengunggah foto tersebut ke akun facebooknya.

Ia menulis, "Pertempuran yang tersisa di depan kami adalah pertempuran untuk opini publik dunia. Aku pergi untuk liburan pendek dan dihadapkan dengan ancaman ini . Penggunaan Bintang David adalah upaya untuk menghubungkan simbol yang paling berharga untuk kebencian dan sentimen anti-Israel. Kita harus bekerja untuk membuat jelas siapa yang teroris dan mana bangsa berusaha untuk melindungi rakyatnya dari teror, " tulis Tzipi Livni seperti dilanisr Israel Today pekan lalu.

Livni mewakili  pemerintah Benjamin Netanyahu. Ia bertanggung jawab atas negosiasi dengan Palestina. 

 

Ikuti informasi terkini seputar sepak bola klik di sini

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement