REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Seorang penumpang pesawat milik maskapai penerbangan setempat ditahan setelah mengeluarkan ancaman akan meledakkan pesawat dan menghilangkannya seperti penerbangan MH370.
Penumpang lelaki berusia 29 tahun tersebut melakukan hal itu saat menunggu kedatangan pesawat yang akan lepas landas dari Lapangan Terbang Sultan Ismail Petra (LTSIP) Pengkalan Chepa, Kota Bharu menuju Kuala Lumpur.
Media-media lokal di Kuala Lumpur melaporkan, Rabu, saat menunggu di bandara, lelaki itu tiba-tiba mengamuk sambil memarahi polisi serta mengancam penumpang lain dengan mengatakan, "Siapa naik kapal bersama aku malam ini, aku akan ledakkan pesawat dan hilangkan seperti MH370."
Ia kemudian bertindak agresif sebelum ditahan pihak berwajib untuk pengusutan.
Hasil pengusutan mendapati, lelaki itu mengaku pernah menjalani rawatan psikiater sebelumnya namun pihak berwajib tidak menemukan kartu rawatan padanya.
Wakil Ketua Polisi Daerah Superintendan Adris Abd Rafar mengaku telah menerima laporan itu dan akan menyelidikinya lebih lanjut.
Sementara itu, dengan alasan faktor keselamatan, para penumpang pesawat itu tidak dibenarkan menaiki pesawat tersebut dan dipindahkan ke pesawat lain.