Ahad 05 Oct 2014 04:21 WIB

Bertukar Imel Porno, Dua Pejabat Ini Dipecat

Rep: mutia ramadhani/ Red: Taufik Rachman
Anti-Pornografi (ilustrasi)
Foto: ROL
Anti-Pornografi (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,PENNSYLVANIA -- Dua pejabat tinggi Pennsylvania yang bekerja di bawah Gubernur Tom Corbett mengundurkan diri setelah ketahuan pernah melakukan transaksi konten porno di email pada 2009. 

Cerita ini pecah pekan lalu ketika Kejaksaan Agung mengidentifikasi delapan mantan karyawan yang telah bertukar gambar atau video porno, termasuk dua pejabat tersebut.

Kedua pejabat tinggi tersebut adalah Sekretaris Perlindungan Lingkungan (Christopher Abruzzo) dan  seorang pengacara di Departemen Perlindungan Lingkungan (Glenn Parno). Mereka mengundurkan diri sesaat sebelum Kejaksaan Agung merilis keputusan mereka kepada media dan kantor gubernur.

"Saya bertanggung jawab penuh atas setiap kekurangan yang saya lakukan pada 2009 tersebut. Saya tidak membenarkan perilaku itu dan itu bukan refleksi dari pekerjaan saya, melainkan murni diri saya sendiri," tulis Abruzzo (48 tahun) dalam surat pengunduran dirinya, dilansir dri IB Times, Ahad (5/10).

Email porno itu dilaporkan beredar sepanjang 2008-2012.Corbett sebelumnya meminta rincian email tersebut sebelum memutuskan apakah dia harus mempertahankan bawahannya tersebut atau tidak.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement