REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Kapal penjaga pantai milik Cina memasuki perairan di sekitar pulau sengketa di Laut Cina Timur, Sabtu (18/10). Kejadian ini tepat setelah sehari sebelumnya Perdana Menteri Shinzo Abe menyulut kemarahan Beijing dengan mengirimkan undangan kunjungan ke kuil kontroversial Yasukuni.
//Japan Today//, Ahad (19/10) melansir, tiga kapal Cina bergerak di sekitar area 12 mil batas laut sekitar pulau sengketa, Pulau Senkaku. Pulau ini diklaim berada di bawah wilayah Jepang dan diklaim juga oleh Cina sebagai Pulau Diaoyus.
Kejadian menambah ceeita ketegangan Jepang-Cina yang juga belum reda setelah dua tahun Jepang mengklaim Pulau Senkaku di Laut Cina Timur sebagai wilayahnya. Cina menuding Jepang berupaya mengubah sejarah terutama yang berkaitan dengan Perang Dunia II.