Sabtu 15 Nov 2014 15:16 WIB

Dompet Dhuafa Rapatkan Barisan Selamatkan Al-Aqsha (2-habis)

Rep: sonia fitri/ Red: Damanhuri Zuhri
Masjid Al Aqsha
Foto: alaqsa-mosque.blogspot.com
Masjid Al Aqsha

REPUBLIKA.CO.ID,

Sebab, pembukaan konstitusi negara Indonesia dalam Undang-Undang Dasar 1945 menyatakan penjajahan di atas dunia harus dihapuskan.

Sementara, kata dia, dukungan materi dilakukan di antaranya dengan menurunkan tim kemanusiaan ke Palestina seperti ke Gaza.

Sekretaris Jenderal World Zakat Forum ini juga menyebut, aksi terakhir yang dilakukan Dompet Dhuafa untuk Palestina yakni memberikan bantuan langsung usai Palestina digempur militer zionis Israel Ramadhan lalu.

Saat gelaran Idul Adha pun, Dompet Dhuafa mendistribusikan hewan kurban kepada 2.500 keluarga di Gaza. Dikatakannya pula, sejak 2010 Dompet Dhuafa mendirikan program kemandirian pangan yang disebut Gaza Food Bank.

Bergulirnya program Gaza Food Bank ini telah memberikan manfaat kepada warga di jalur Gaza, Palestina. "Sekitar 70 Keluarga miskin, janda dan anak yatim rutin mendapat manfaat dari Gaza Food Bank,” tutur Ahmad.

Gagasan hadirnya Gaza Food Bank dilatarbelakangi kondisi lumpuhnya sendi-sendi Palestina, terutama Gaza akibat serangan militer Israel.

Akibatnya, terjadi embargo di Gaza sehingga persediaan logistik pangan terhambat. Hal tersebut telah membuat kehidupan masyarakat Gaza yang berjumlah sekitar 1,5 hingga 1,7 juta jiwa kelaparan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement