Senin 17 Nov 2014 21:36 WIB

Wow... Cina Siap Promo Wisata Jalur Sutra 2015

Alur utama Jalur Sutra (peta)
Foto: en.wikipedia.org
Alur utama Jalur Sutra (peta)

REPUBLIKA.CO.ID, SHANGHAI -- Cina akan memperkenalkan pariwisata di sepanjang Jalur Sutra pada 2015 berdasarkan atas keputusan Badan Pariwisata Nasional Tiongkok (CNTA).

Promosi dan pemasaran pariwisata di Cina tahun 2015 akan terfokus pada produk pariwisata yang berkaitan dengan konsep Jalur Sutra, kata Wakil Direktur CNTA Du Jiang yang dikutip kangor berita Xinhua. 

Jalur Sutra adalah jalur perdagangan yang menghubungkan Eropa-Asia Tengah-Asia Timur melalui darat dan tata niaga dan jalur energi dari Afrika-Asia Selatan-Asia Timur. Selain mempromosikan wisata Jalur Sutra, pemerintah Cina juga akan meningkatkan kerja sama dengan negara-negara di Asia Tengah, Asia Selatan dan Asia Tenggara.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo menyatakan bahwa Indonesia terbuka untuk bekerjasama menghidupkan kembali Jalur Sutra bersama Cina. Pemerintah Indonesia sedang membahas usulan mempertemukan konsep tol laut Indonesia dengan gagasan Jalur Sutra Cina abad 21 .

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement