Selasa 25 Nov 2014 13:49 WIB

Jemur Pakaian, Wanita Ini Terjatuh ke Lubang Sedalam 3 Meter

Red:
abc news
abc news

REPUBLIKA.CO.ID, MELBOURNE -- Seorang wanita yang tinggal di kawasan Springvale, sekitar 28 km dari pusat kota Melbourne, Australia, terjatuh ke dalam gorong air di belakang rumahnya sedalam tiga meter. Musibah ini terjadi ketika dia menjemur baju.

Wanita tersebut tidak menyadari adanya gorong tersebut ketika dia hendak menjemur baju di belakang rumahnya di Olympic Avenue. Ketika terjatuh ke dalam gorong yang penuh air tersebut, sang wanita tadi harus berenang untuk bisa tetap terapung, karena kakinya tidak bisa mencapai dasar gorong tersebut.

Menurut keterangan paramedis Stephanie Palamberis, yang kemudian datang memberikan bantuan, sang wanita sempat tenggelam. "Wanita ini menjelaskan kepada kami bahwa ketika dia hendak menjemur baju sekitar pukul 11.30 pagi, tiba-tiba dia terjatuh." kata Palamberis baru-baru ini.

"Dia berlepotan lumpur dan sampah, jatuh sekitar tiga meter, dan mendarat di air setinggi sedadanya."

"Sang wanita kemudian berhasil menarik perhatian tetangga, dan 30 menit kemudian, petugas bantuan datang."

Petugas pemadam kebakaran tiba tidak lama kemudian dan berhasil menarik sang wanita dari gorong air, dan untungnya dia tidak mengalami cedera sama sekali.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ABC News (Australian Broadcasting Corporation). Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ABC News (Australian Broadcasting Corporation).
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement