Rabu 10 Dec 2014 09:10 WIB

Kesenjangan di Negara-Negara Maju Kian Meningkat

Kota Camden, negara bagian New Jersey adalah kota dengan tingkat kemiskinan tertinggi di AS (foto: dok).
Foto: AP
Kota Camden, negara bagian New Jersey adalah kota dengan tingkat kemiskinan tertinggi di AS (foto: dok).

REPUBLIKA.CO.ID, -- Sebuah laporan baru menyebutkan kesenjangan antara orang-orang paling kaya dan paling miskin di beberapa ekonomi terbesar dunia telah mencapai tingkat yang tertinggi dalam 30 tahun.

Organisasi bagi Kerjasama dan Pembangunan Ekonomi (OECD) yang bermarkas di Paris Selasa menyatakan 10 persen orang terkaya di 34 negara yang tergabung dalam OECD sekarang ini setiap tahun berpenghasilan 9,5 kali lebih banyak daripada kelompok 10 persen penduduk termiskin. Sebagai perbandingan, rasio itu tujuh berbanding satu pada tahun 1980-an.

OECD, yang mencakup Amerika Serikat, Jepang dan ekonomi-ekonomi terbesar Eropa, menyatakan, kesenjangan kekayaan yang besar “memiliki dampak negatif dan signifikan” terhadap pertumbuhan ekonomi.

Disebutkan bahwa satu dampak terbesar terhadap pertumbuhan adalah “melebarnya kesenjangan antara kelompok terbawah pada kelas menengah dan kelompok miskin dibandingkan dengan masyarakat secara keseluruhan.”

sumber : VOA Indonesia
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement