Selasa 23 Dec 2014 10:05 WIB

Palestina-Aljazair Sepakat Dorong Kerja Sama

Presiden Palestina, Mahmoud Abbas.
Foto: Reuters
Presiden Palestina, Mahmoud Abbas.

REPUBLIKA.CO.ID, ALJAZAIR -- Presiden Aljazair Abdelaziz Bouteflika dan timpalannya Presiden Palestina Mahmoud Abbas pada Senin (22/12) sepakat untuk mendirikan komite bilateral tingkat menteri guna mendorong kerja sama antara kedua negara.

"Kami membahas hubungan Aljazair-Palestina dan memutuskan untuk membentuk satu komite bilateral tingkat menteri, yang akan bertugas menangani masalah kerja sama," kata Presiden Abbas kepada wartawan setelah pertemuannya dengan Presiden Bouteflika.

Ia juga menyatakan bahwa ia membahas dengan timpalannya dari Aljazair tersebut mengenai masalah Palestina, selain perkembangan terkini di Wilayah Arab, kata Xinhua --yang dipantau di Jakarta, Selasa (23/12) pagi.

Abbas, yang sedang melakukan kunjungan tiga-hari ke Aljazair, juga memberikan medali kepada Presiden Bouteflika untuk menghormati dukungannya pada masa lalu buat rakyat Palestina.

Presiden Palestina itu juga mengadakan pertemuan dengan para pejabat senior lain Palestina megnenai perkembangan paling akhir dalam masalah Palestina.

Menurut kantor berita APS, kunjungan Abbas tersebut bertujuan mendorong kerja sama bilateral, dan meningkatkan dukungan mutlak Aljazair buat rakyat Palestina.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement