Ahad 18 Jan 2015 20:06 WIB

KBRI Kuwait Promosikan Indonesia di Festival Hala

Rep: Satya Festiani/ Red: Damanhuri Zuhri
Anak-anak di madrasah Jabaliya, Jalur Gaza, berlatih memainkan angklung, Rabu (24/10).
Foto: Republika/Subroto
Anak-anak di madrasah Jabaliya, Jalur Gaza, berlatih memainkan angklung, Rabu (24/10).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Kuwait mempromosikan Indonesia dalam Festival Hala February 2015.

Festival tahunan Hala February ini diadakan dalam rangka perayaan Hari Nasional dan Hari Pembebasan Kuwait yang jatuh setiap tanggal 25 dan 26 Februari.

Dalam siaran pers yang diterima Republika, KBRI Kuwait telah kesekian kalinya berpartisipasi pada pembukaan Festival Hala February 2015.

Berbeda dengan penyelenggaraan tahun-tahun sebelumnya, kali ini pembukaan acara Festival Hala February 2015 diadakan di tempat yang menjadi ikon Kuwait yaitu di kawasan Kuwait Towers.

Kesempatan ini dimanfaatkan secara optimal untuk menampilkan promosi terpadu Indonesia di bidang pariwisata, ekonomi dan investasi serta informasi terkait pelayanan kekonsuleran. Selain KBRI, sekitar 15 perwakilan asing dari negara Arab, Asia Selatan serta Eropa juga turut berpartisipasi.

Pada Hala February ini, KBRI menampilkan ciri khas budaya Betawi. Hal ini diwujudkan dengan pendekorasian anjungan Indonesia dengan penampilan adat rumah Betawi serta dikenakannya pakaian adat Betawi oleh para petugas.

Selain itu, dalam rangka lebih menarik perhatian pengunjung, KBRI juga menampilkan suguhan musik angklung yang dimainkan oleh keluarga besar KBRI Kuwait.

Beberapa lagu yang dibawakan, diantaranya Tanah Airku dan Burung Kakaktua, mendapat apresiasi dari pengunjung karena menjadi atraksi khas yang berbeda dengan penampilan dari beberapa negara lain.

Festival tahunan ”Hala February” ini diadakan dalam rangka perayaan Hari Nasiional dan Hari Pembebasan Kuwait yang jatuh setaip tanggal 25 dan 26 Februari.

Tercatat, festival ini dikunjungi oleh sekitar 80.000 orang setiap tahun. Karakter dari festival ini adalah sebuah sarana bagi rakyat Kuwait khususnya untuk mendapat hiburan yang dapat dinikmati oleh seluruh keluarga secara bersama.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement