Selasa 03 Feb 2015 18:56 WIB

Cina Tetap Komitmen Mencari MH370

Rep: Gita Amanda/ Red: Julkifli Marbun
Malaysia Airlines
Malaysia Airlines

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING -- Pemerintah Cina menegaskan komitmennya untuk terus bekerja sama dengan pemerinth Malaysia dan Australia, dalam proses pencarian pesawat MH370. Seperti diketahui mayoritas penumpang pesawat MH370 yang hilang merupakan warga negara Cina.

Seperti dikutip dari kantor berita Bernama, juru bicara Kementerian Luar Negeri Cina Hing Lei mengatakan pemerintah Cina akan secara aktif terlibat dalam pencarian, penyelidikan dan melacak keberadaa pesawat. Ia juga menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaannya pada pemerintah Australia dan negara lain, yang telah memberi dukungan dan bantuan dalam proses pencarian.

Badan Pusat Koordinasi Gabungan yang berbasis di Australia mengatakan, mereka tetap pada komitmen mereka untuk terus melakukan pencarian pesawat. Pernyataan tersebut datang setelah pemerintah Malaysia secara resmi menyatakan MH370 mengalami kecelakaan dan semua penumpang serta awaknya diperkirakan tewas.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement