Senin 09 Feb 2015 13:00 WIB

PBB akan Bangun Kembali 800 Rumah untuk Warga Gaza

Rep: c84/ Red: Damanhuri Zuhri
Bantuan kemanusiaan untuk warga Gaza
Foto: Abdillah Onim
Bantuan kemanusiaan untuk warga Gaza

REPUBLIKA.CO.ID, GAZA -- PBB dilaporkan akan mengalokasikan bantuan senilai 1,1 juta dollar untuk keluarga Palestina di Gaza pada pekan ini.

Bantuan tersebut akan didistribusikan dalam bentuk tunai untuk membantu keluarga membangun kembali rumah mereka yang hancur akibat agresi Israel di Jalur Gaza pada tahun lalu.

Bantuan ini diharapkan mampu membantu sekitar 800 keluarga Palestina yang telah kehilangan tempat tinggalnya.

Seperti diketahui, serangan brutal Israel ke wilayah Gaza selama kurang lebih 50 hari pada tahun lalu membuat sejumlah rumah serta infrastruktur di Gaza hancur lebur.

Banyak keluarga yang terpaksa tinggal di sejumlah pengungsian yang didirikan PBB. Blokade Israel dan kebijakan Pemerintah Mesir yang menutup perbatasan Rafah semakin mempersulit warga Gaza dalam mendapatkan bahan bangunan untuk membangun kembali rumah mereka.

Dalam sebuah pernyataan seperti diberitakan Kantor Berita Kuwait, KUNA, PBB melalui UNRWA menegaskan komitmennya untuk membantu warga Gaza dalam membangun kembali rumah mereka, namun UNRWA menyatakan masih membutuhkan lebih banyak lagi dana untuk rekonstruksi Gaza.

Sebelumnya, lembaga PBB ini menghentikan bantuan untuk warga Gaza lantaran kurangnya dana. Pemerintah Arab Saudi yang saat ini dipimpin Raja Salman pada (3/2) juga memberikan bantuannya senilai 13,5 juta dollar untuk warga Gaza.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement