Jumat 13 Feb 2015 09:49 WIB

Masjid Khusus Wanita Hadir di AS (1)

Rep: wachidah handasah/ Red: Damanhuri Zuhri
Muslimah Amerika
Foto: muslimvillage.com
Muslimah Amerika

REPUBLIKA.CO.ID, CALIFORNIA -- Sebuah masjid baru berdiri di Los Angeles, California, Amerika Serikat (AS). Namun, masjid ini berbeda dibanding masjid lain yang telah ada di negeri itu. Ya, karena masjid ini dikhususkan bagi kaum wanita. Women's Mosque of America, demikian nama masjid itu.

Saat dibuka kali pertama, Jumat (30/1), ratusan Muslimah dari berbagai penjuru AS menyempatkan diri datang ke sana. Mereka ingin menjadi bagian dari momen bersejarah, yakni ketika masjid tersebut menggelar shalat Jumat perdana dipimpin seorang imam perempuan.

Menurut laporan Washington Post, beberapa Muslimah yang hadir pada pembukaan masjid khusus wanita itu berasal dari New Jersey.

Mereka rela melakukan penerbangan lebih dari lima jam untuk menjadi bagian dari apa yang disebut Muslim di AS sebagai terobosan. Masjid ini berlokasi di sebuah pusat tempat ibadah berbagai agama di Los Angeles.

Sebuah survei pada 2011 menyebutkan, sekitar dua pertiga masjid di AS memasang partisi untuk memisahkan jamaah pria dan wanita.

Kondisi ini rupanya membuat sebagian jamaah wanita mengeluh. Mereka, antara lain, mengeluh karena terlalu jauh dari khatib. Mereka juga merasa tersisihkan karena kajian Alquran yang dilaksanakan di masjid dikhususkan bagi jamaah pria.

Adalah Hasna Maznavi yang menjadi penggagas berdirinya masjid khusus wanita ini. Muslimah berusia 29 tahun ini mengatakan, ia ingin kaum wanita memiliki ruang yang nyaman untuk mendengarkan ceramah atau khutbah dari seorang imam wanita.

''Hal inilah yang tidak bisa didapatkan di masjid lainnya, karena di sana para khatib selalu laki-laki,'' kata Maznavi yang menjadi wakil pendiri masjid perempuan ini.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement