Rabu 25 Feb 2015 05:17 WIB

Palestina Boikot Produk Israel

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Agung Sasongko
Boikot produk Israel.
Foto: Reuters
Boikot produk Israel.

REPUBLIKA.CO.ID, RAMALLAH -- Pemerintah Otoritas Palestina memboikot produk dari lima perusahaan besar milik Israel.

Dilansir dari TimesofIsrael, Rabu (25/2), keamanan Palestin mulai menyidak toko Ramallah yang menjual produk Israel. Boikot dilakukan setelah Israel membekukan dana pajak Palestina yang dikumpulkan atas nama Palestina meliputi penjualan produk makanan Israel Strauss, Tnuva, Osem, Prigat dan Jafora.

Pejabat senior Fatah Mahmoud al Alul yang juga kepala Komite Palestina bidang boikot produk Israel mengatakan larangan tersebut akan segera diperluas ke lebih banyak perusahaan Israel. Lima perusahaan Israel adalah langkah pertama untuk memboikot seluruh produk mereka.

Mulai Rabu (25/2) pihaknya akan melarang dan menghancurkan produk Israel yang telah terlanjur berada di pasaran. Pemilik toko berharap ada ganti rugi dari produk yang telah dihancurkan tersebut. n Ratna Ajeng Tejomukti

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement