Rabu 18 Mar 2015 16:20 WIB

Lawan Netanyahu Akui Kekalahan

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Ani Nursalikah
Isaac Herzog
Foto: haaretz
Isaac Herzog

REPUBLIKA.CO.ID, YERUSALEM -- Lawan politik Benjamin Netanyahu, Isaac Herzog mengakui kekalahan dalam pemilihan umum Israel yang berlangsung Selasa (17/3).

Dilansir dari Ma'an News, Herzog yang berasal dari Partai Uni Zionis mengucapkan selamat kepada Perdana Menteri Israel atas kemenangannya. "Beberapa menit yang lalu, saya berbicara dengan perdana menteri dan saya mengucapkan selamat kepadanya atas prestasi dan berharap dirinya beruntung," kata Herzog, Rabu (18/3).

Hasil dari perhitungan suara, Partai Likud menang 99 persen. Netanyahu mengantongi 29 kursi sedangkan lawannya hanya meraih 24 kursi.

Sebelumnya, Netanyahu diprediksi dalam jajak pendpaat akan kalah dengan lawannya. Sementara partai dari Aliansi Arab diprediksi akan menjadi partai yang diperhitungkan untuk koalisi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement