REPUBLIKA.CO.ID, TUNIS -- Tanda pagar #JeSuisBardo, #JeSuisTunisien dan #WelcomeToTunisia saat ini menjadi trending topic di Twitter. Hal ini sebagai respon solidaritas masyarakat dunia pada tragedi penembakan di Museum Bardo Tunisia.
Dikutip dari Al Arabiya, Jumat (20/3), orang-orang dari seluruh dunia menjadikan media sosial wadah mengungkapkan solidaritas mereka. Beberapa di bawah ini contoh kampanye mereka di Twitter.
“Ready to visit again the Bardo and Tunisia tomorrow after my stay last January! #JeSuisTunisien #JeSuisBardo #Tunisia ( Bersiap untuk mengunjungi lagi Bardo dan Tunisia setelah Januari kemarin),” kata akun bernama @mateodefelice.
“From Oman #JeSuisTunisien #JeSuisBardo, (Dari Oman untuk JesuisTunisien,” kata akun bernama@MrstomlinsonTD.
Sebelumnya, Rabu (18/3) siang, kelompok bersenjata menembaki turis ketika mereka turun dari bus saat hendak mengunjungi Museum Bardo, Tunisia.
Menteri Kesehatan Tunisia Said Aidi mengatakan jumlah korban tewas 23 orang, termasuk 20 wisatawan asing. Tiga warga Tunisia juga tewas, termasuk dua penyerang. Sedangkan korban luka luka mencapai 50 orang.