Jumat 27 Mar 2015 09:45 WIB

Negara-Negara Arab Sepakat Bentuk Kesatuan Militer

Rep: Gita Amanda/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Liga Arab bersiap menyerang milisi Al Houthi demi membela warga Yaman.
Foto: Reuters
Liga Arab bersiap menyerang milisi Al Houthi demi membela warga Yaman.

REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO -- Para menteri luar negeri negara-negara Arab pada Kamis (26/3), sepakat membentuk kekuatan militer terpadu. Kesatuan militer ini nantinya akan merespon dengan cepat setiap ancaman keamanan yang melanda negara-negara Arab.

 

Al-Arabiya melaporkan, Sekjen Liga Arab Nabil al-Arabi mengatakan para menteri telah menyepakati prinsip-prinsip penting untuk membangun sebuah kesatuan militer. Kesepakatan tersebut dicapai di tengah serangan udara yang dilancarkan koalisi pimpinan Saudi.

Tugas pasukan gabungan ini nantinya akan melakukan intervensi militer, untuk menghadapi ancaman keamanan di negara-negara Arab. Para menteri telah meminta Sekretaris Liga Arab untuk berkoordinasi dengan komandan-komanda di kesatuan militer negara-negara Arab, dalam waktu satu bulan. Koordinasi itu dilakukan untuk membentu kesatuan militer terpadu tersebut.

Sementara itu, serentetan serangan terjadi di Yaman. Pesawat koalisi menargetkan pangkalan militer yang dikuasai pemberontak di kota ketiga Taez. Serangan juga menghantam pangkalan udara Al-Tariq di Taez.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement