Kamis 02 Apr 2015 14:39 WIB

Kapal Pukat Rusia Tenggelam, 54 Orang Tewas

Rep: Gita Amanda/ Red: Ani Nursalikah
Sebuah kapal tenggelam (ilustrasi).
Foto: YLKI
Sebuah kapal tenggelam (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, KAMCHATKA -- Sebuah kapal pukat Rusia tenggelam di lepas semenanjung Kamachatka. Insiden tersebut menewaskan 54 pelaut yang berada di kapal.

Dilansir BBC News, Kamis (2/4), Pusat Penyelamatan Maritim di Timur Jauh Rusia menyatakan 63 orang berhasil diselamatkan. Para korban umumnya menderita hipotermia.

Kapal Dalniy Vostok tersebut diketahui membawa 132 orang di dalamnya saat tenggelam. Sebanyak 78 awak merupakan warga negara Rusia dan sisanya dari negara lain termasuk Latvia, Ukraina, Myanmar, dan Vanuatu.

Kapal Dalniy Vostok berlayar di Laut Okhotsk sekitar 330 kilometer barat Krutogorovsky pada pukul 06.30 waktu setempat.

Koordinator Kapten di pusat Koordinasi Penyelamatan Maritim Petropaclovsk-Kamchatsky, Viktor-Klepikov mengatakan operasi penyelamatan masih berlangsung. Kini mereka sedang mencari sekitar 15 orang lain yang masih hilang.

"Saat ini kita tak tahu apa yang mungkin menjadi penyebab tragedi itu," katanya.

Menurut layanan darurat Rusia, air membanjiri kompartemen mesin dan membuat kapal tenggelam dalam 15 menit. Diduga ini disebabkan ada bongkahan es yang masuk ke mesin kapal.

Kantor berita Rusia Tass mengutip pejabat senior Sergei Khabarov mengatakan, kapal mungkin melanggar peraturan keamanan. Mereka diduga membawa muatan melebihi batas kargo.

Puluhan kapal dan helikopter penyelamat ikut dalam pencarian korban di perairan beku tersebut. Sebanyak 15 orang yang masih hilang diperkirakan berada di palka Kapal yang tenggelam. n Gita Amanda

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement