REPUBLIKA.CO.ID, PANAMA -- Presiden Amerika Serikat, Barack Obama memuji sektretaris negara Hillary Clinton. Menurutnya, Hililary akan menjadi presiden yang baik untuk menggantikannya. Pujian ini dikeluarkan Obama karena partai Demokrat yang sedang menggodok calon presidennya untuk maju di pemilu mendatang.
“Hillary Clinton akan menjadi presiden yang sangat baik," kata Presiden AS Barack Obama, Sabtu (11/4). Hillary diprediksi akan mengumumkan kampanyenya untuk Gedung Putih pada tahun 2016.
"Dia adalah seorang kandidat yang tangguh pada tahun 2008. Dia adalah pendukung utama saya dalam pemilihan umum, dia adalah sekretaris luar biasa negara, dia adalah teman saya. Saya pikir dia akan menjadi presiden yang sangat baik," kata Obama dalam konferensi pers di Amerika KTT di Panama City.
Obama memuji kebijakan luar negeri yang dirancang Hillary. Selain itu, Obama juga berkomentar terkait track record Hillary selama ini. "Hillary mampu menangani secara baik terkait masalah kebijakan luar negeri," katanya kepada wartawan.
Pemilihan umum Presiden Amerika Serikat 2016 akan diadakan pada hari Selasa 8 November 2016. Pemilu presiden empat tahunan ini menjadi ke-58 kalinya bagi Amerika Serikat.
Obama terpilih kembali pada pemilihan 2012 untuk periode kedua. Ia tidak diperbolehkan menjalani masa jabatan ketiga merujuk pada aturan di Undang Undang Dasar Amerika.