Senin 04 May 2015 02:58 WIB

Menlu AS Puji Sri Lanka

Rep: C07/ Red: Yudha Manggala P Putra
John Kerry, Menlu AS
Foto: Telegraph
John Kerry, Menlu AS

REPUBLIKA.CO.ID, KOLOMBO -- Menteri Luar Negeri AS John Kerry memuji reformasi demokratis di Sri Lanka. Hal tersebut ia sampaikan setelah bertemu dengan para pemimpin Sri Lanka pada Sabtu (2/5).

"Saya ingin menyampaikan kepada rakyat Sri Langka bahwa dalam upaya memulihkan demokrasi di sini (Sri Langka) rakyat AS akan terus mendukung," ujar Kerry seperti dikutip dari VOA News Ahad (3/5).

Kerry berkata, saat ini AS berkeinginan untuk memperluas dan memperpanjang kemitraannya dengan Sri Lanka.

Menurut Kerry, Sri Lanka perlu waktu untuk benar-benar mencapai rekonsiliasi setelah konflik etnis dengan separatis Tamil yang berlangsung puluhan tahun.

Adapun, setelah melakukan lawatan di Sri Lanka, Kerry dijadwalkan melanjutkan kunjungannya di Kenya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement