Kamis 14 May 2015 21:08 WIB

'Dukungan Vatikan kepada Palestina Kuatkan Posisi Indonesia'

Rep: C36/ Red: Bayu Hermawan
Seorang anak di Palestina.
Foto: vi.sualize.us
Seorang anak di Palestina.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengamat Politik Timur Tengah dari Universitas Indonesia (UI), Yon Machmudi mengatakan dukungan yang diberikan Vatikan terhadap kedaulatan Palestina mampu menguatkan posisi Indonesia dalam pergaulan internasional.

Menurutnya sikap tegas Indonesia yang menyatakan dukungan secara terbuka untuk Palestina dinilai mampu menggerakkan negara lain untuk melakukan hal serupa.

"Poin pentingnya, Indonesia mampu mengambil inisiatif dalam usaha menciptakan perdamaian dunia. Inisiatif itu penting mengingat posisi Indonesia sebagai negara dunia ketiga," ujarnya saat dihubungi ROL, Kamis (14/2).

Poin penting kedua, lanjut Yon, Indonesia ikut memfasilitasi perdamaian Palestina dengan lewat Konferensi Asia Afrika (KAA) April lalu. Dalam ajang internasional itu, Indonesia menegaskan kembali sikap mendukung kemerdekaan negara Palestina beserta hak yang menyertainya.

Dukungan ini kemudian diikuti negara-negara Asia Afrika yang  juga menyatakan dukungan serupa. Ikut memfasilitasi perdamaian dunia pun merupakan tindakan penting yang dicatat publik dunia.

"Setidaknya, setelah deklarasi dari Indonesia ada beberapa negara yang terdorong mengikuti tindakan serupa. Berarti pengaruh Indonesia terlihat besar dalam konteks ini," jelasnya.

Di waktu mendatang, ia berharap dukungan Indonesia tidak hanya sebatas deklarasi. Menurutnya, Indonesia harus melanjutkan berbagai kerja sama yang selama ini telah dilakukan untuk mendukung Palestina merdeka.

"Indonesia telah memfasilitasi pendidikan banyak pemuda Palestina. Selain itu ada bantuan infrastruktur yang diberikan untuk mendukung berdirinya Palestina. Hal-hal semacam itu sebaiknya dilanjutkan agar menjadi contoh bagi negara lain di Asia," jelasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement