Rabu 20 May 2015 16:37 WIB

Jenazah Pilot Maroko Ditemukan di Yaman

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Winda Destiana Putri
Kecelakaan Pesawat/ilustrasi
Foto: xinhua
Kecelakaan Pesawat/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH -- Jenazah pilot Maroko Lettu Yassine Bahti (26 tahun) ditemukan bersama reruntuhan pesawatnya di Saada, Selasa (19/5). Jenazahnya kemudian dikirimkan kembali ke rumahnya di Rabat, Maroko.

Dilansir dari Al Arabiya Kementerian Pertahanan Arab Saudi dan Palang Merah mulai mencari korban. Setelah lokasi jenazah ditemukan keluargnya meminta langsung dipulangkan.

Menteri Pertahanan Arab Saudi Mohammed bin Salman mengatakan korban asal Maroko diperlakukan sama dengan korban Arab Saudi. Dia mengatakan Bahti tewas karena kesalahan teknis yang mengakibatkan kecelakaan.

Arab Saudi menyangkal pesawat bendera Maroko ini ditembak Houthi. Namun Houthi mengaku pesawat ditembak jatuh oleh mereka di Wadi Nushur, Saada.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement