Senin 08 Jun 2015 15:00 WIB

Israel-Palestina akan Dapat Miliaran Dolar AS jika Berdamai

Rep: c93/ Red: Angga Indrawan
Anak di Jalur Gaza di antara reruntuhan puing akibat serangan militer Israel.
Foto: AP
Anak di Jalur Gaza di antara reruntuhan puing akibat serangan militer Israel.

REPUBLIKA.CO.ID, JERUSALEM -- Sebuah penelitian baru mengatakan Israel dan Palestina akan mendapatkan miliaran dolar jika keduanya sepakat berdamai. RAND Corp studi mempublikasikan hasil penelitiannya yang menyatakan Israel akan mendapatkan 120 miliar dolar AS dari kesepakatan damai.

Tak hanya itu, Palestina pun akan mendapatkan 50 miliar dolar AS sehingga pendapatan mereka naik rata-rata 36 persen per-kapita.

Seperti dilansir Washington Post, Senin (8/6), sebaliknya, jika keduanya kembalinya kembali berperang, Israel akan kehilangan sekitar 250 miliar dolar, sedangkan Palestina bisa bisa kehilangan 46 persen bruto produk domestik per-kapita.

Temuan ini sejalan dengan argumen lama bahwa perdamaian adalah demi kepentingan ekonomi dari kedua belah pihak. Direktur Initiative Israel-Palestina RAND C. Ross Anthony mengatakan, ia berharap penelitian ini bisa menawarkan alternatif ketegangan dua pihak.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement