REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Penjaga pantai Italia mengatakan penyelamat internasional telah menyelamatkan 5.900 imigran dari perahu kayu pada Sabtu dan Ahad. Imigran-imigran tersebut berasal dari Afrika utara.
Kementarian Pertahanan Italia mengatakan kapal perang Inggris, Bulwark membantu mengangkut lebih dari 1.000 orang termasuk 10 perempuan hamil. Penjaga pantai Italia berkoordinasi dengan Inggris, Swedia dan Spanyol untuk menyelamatkan sisanya.
Migran-migran ini terbagi dalam sedikitnya 15 kapal berbeda. Mereka diselamatkan di perairan Libya. Semuanya telah berlabuh di pelabuhan Italia. Permasalahan imigran ini masih dibahas oleh Uni Eropa.
Para menteri dalam negeri akan bertemu untuk mendiskusikan rencana Komisi Eropa menetapkan kuota imigran di setiap negara anggota Uni Eropa. Pertemuan akan berlangsung pada 16 Juni.
Sejak awal tahun 2015 hingga Mei, lebih dari 46.500 imigran telah tiba di Italia, 12 persen lebih tinggi dari periode yang sama tahun lalu. UNHCR memperkirakan jumlah mereka akan mencapai 200 ribu pada tahun ini.