REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW -- Presiden Rusia Vladimir Putin bertemu Presiden Recep Tayyip Erdogan untuk membicarakan isu energi dan krisis Suriah, Sabtu (13/6).
"Turki, kandidat anggota Uni Eropa mewakili Eropa Uni Eropa secara keseluruhan," ujar Putin tersenyum dalam tanggapan di televisi, dikutip dari Channel News Asia.
Media Turki mengatakan pertemuan keduanya berlangsung 1,5 jam. Juru bicara Putin, Dmitry Peskov mengatakan kedua pemimpin membahas jaringan pipa TurkStream untuk memasokk gas Rusia ke Turki.
Pemasangan jaringan pipa akan dimulai akhir bulan ini.
"Mereka perlu membandingkan catatan dan bertukan pendapat mengenai situasi yang rumit di Suriah, tentunya," ujar Peskov.
Advertisement