REPUBLIKA.CO.ID, BENGHAZI -- Sedikitnya lima orang tewas dan 15 lainnya terluka dalam serangan mobil di kota Derna, Libya Timur, Sabtu (4/7).
Kantor berita LANA milik pemerintahan Tripoli yang didukung milisi menyatakan serangan tersebut adalah bom bunuh diri.
"Lima belas orang terluka di antara mereka terdapat perempuan dan anak-anak," kata Kantor Berita LANA mengutip dari sumber-sumber lokal dan medis di Derna.
Serangan itu terjadi setelah bentrokan antara milisi lokal dengan milisi ISIS untuk mengendalikan kota tersebut.
Saat ini, situasi dalam negeri Libya sedang mengalami kekacauan setelah jatuhnya rezim Muammar Gaddafi oleh pemberontak pada 2011. Pemerintah dan kelompok-kelompok milisi di Libya berjuang untuk memiliki pengaruh yang kuat serta mengambil bagian dari kekayaan minyak yang berada di sana.