Senin 13 Jul 2015 13:25 WIB

Singapura Rayakan Hari Keragaman Kerukunan Umat Beragama

Rep: c07/ Red: Esthi Maharani
Tony Tan
Foto: AP/Wong Maye-E
Tony Tan

REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA - Lebih dari 2.000 orang berkumpul pada Ahad (12/7) malam untuk merayakan keragaman Singapura serta kerukunan umat beragama.

Para tamu termasuk tokoh agama, anggota diplomat yang mewakili 21 negara.

Presiden Singapura Tony Tan Keng Yam dan istrinya Mary Tan ikut bergabung dalam acara tersebut. Para tamu juga berbuka puasa bersama.

"Para tamu menikmati pertunjukan budaya etnis dari berbagai kelompok swadaya," dilansir dari Chanel News Asia, Senin (13/7).

Dalam acara tersebut adapula 78.500 kupu-kupu kertas yang memecahkan rekor Singapura untuk tampilan terbesar kupu-kupu kertas.

Kupu-kupu adalah lambang acara yang mewakili harmoni  di Singapura.

Acara ini diselenggarakan oleh non-profit organisasi kesejahteraan sukarela Thye Hua Kwan Moral Masyarakat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement