Jumat 17 Jul 2015 11:47 WIB
Lebaran 2015

Lebaran, Dua Klub Sirkus Internasional Hibur Warga Jeddah

Rep: c31/ Red: Ani Nursalikah
Seniman sirkus dari Sirkus Italia Belluci melakukan atraksi.
Foto: arab news
Seniman sirkus dari Sirkus Italia Belluci melakukan atraksi.

REPUBLIKA.CO.ID, JEDDAH -- Untuk pertama kalinya hadir sebuah sirkus di Jeddah, Arab Saudi. Tak tanggung-tanggung seniman dari empat negara (Italia, Rusia, Ukraina dan Uzbekistan) turut menambah suka cita perayaan Idul Fitri.

Belucci Circus akan ada di distrik Khalidiyah. Sementara itu, World Circus akan digelar di Obhur. Kedua pentas sirkus tersebut akan mulai pada malam hari.

Belucci Circus akan menampilkan sekitar 50 seniman yang diakui di dunia internasional. Tak mau kalah, World Circus akan menampilkan 20 seniman yang diakui dunia internasional dari Rusia, Ukraina, dan Uzbekistan.

Sang pemilik sirkus, Christian Belluci mengatakan penyelenggaraan sirkus dunia di Arab Saudi menjadi ajang kesempatan bagi sirkusnya yang sudah profesional. Mereka akan menampilkan akrobatik, senam, juggling, ring of death, dan permainan keseimbangan menggunakan tali.

Tak hanya itu, akan ada tarian dari Argentina, akrobatik dari Mongolia, juga piramida manusia dari Columbia. “Manusia canon dan badut juga ikut menyemarakkan sirkus,” ujar Belluci, dilansir dari Arab News, Jumat (17/7).

Badut tersebut menghibur sebagian besar penonton khususnya anak-anak selama acara festival Jeddah yang ke 36. Sirkus ini akan berada di tempat yang berbeda dari 18 Juli hingga 18 Agustus.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement