Sabtu 25 Jul 2015 22:05 WIB

Gempa Goyang Pakistan, Tiga Tewas

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Muhammad Hafil
Pusat gempa
Foto: USGS
Pusat gempa

REPUBLIKA.CO.ID, ISLAMABAD -- Gempa 5.1 SR menggoncang Pakistan utara pada Sabtu pagi. Akibatnya, tiga orang dilaporkan tewas. Survey Geologi AS menyebut goncangan gempa berada di kedalaman 26 km dengan titik gempa berlokasi 15 km timur laut Islamabad. Pejabat di barat laut kota Abbottabad, sekitar 50 km dari Islamabad, mengatakan dua wanita dan seorang bocah berusia sembilan tahun tewas tertimpa rumah mereka.

"Sebuah rumah yang dibangun dengan tanah lumpur di pinggiran kota Abbottabad runtuh akibat gempa bumi, menyebabkan dua wanita dan seorang anak laki-laki tewas serta seorang gadis terluka," kata pejabat senior kepolisian, Sher Akbar Khan, dilansir dari Channel News Asia.

Ia menambahkan wanita tersebut berusia 25 dan 48 tahun, dan seorang bocah yang berusia 9 tahun. Sedangkan, seorang gadis yang terluka berusia 6 tahun.

Ahli meteorologi senior di Departemen Meteorologi Pakistan, mengatakan gempa juga dirasakan di sejumlah kota di timur provinsi Punjab dan barat laut Khyber Pakhtunkhwa, Ghulam Rasul. Warga di ibukota Pakistani pun melaporkan bangunan dan kendaraan turut bergoyang setelah gempa terjadi sekitar pukul 2 pagi waktu setempat.

Ahli meteorologi lokal memperkirakan gempa sebesar 4.6 SR di kedalaman 10 km. Pakistan berada di pertemuan lempeng tektonik Eurasia dan India.

Dalam catatan sejarah, Pakistan pernah digoncang gempa 7.6 SR pada 8 Oktober 2005 yang menewaskan lebih dari 73 ribu orang dan menyebabkan 3.5 juta warga kehilangan rumahnya. Gempa 7.7 SR juga pernah menghancurkan sejumlah daerah di barat daya provinsi Baluchistan pada September 2013 dan menewaskan sedikitnya 370 warga serta 100 ribu warga lainnya kehilangan tempat tinggal.

sumber : Channel News Asia
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement