Sabtu 01 Aug 2015 16:05 WIB

Korban Jatuhnya Pesawat Jet Adalah Keluarga Bin Laden

Pesawat jet Phenom 300 yang kecelakaan di Bandara Blackbushe mengangkut keluarga Usamah bin Laden.
Foto: bbc/airteamimages.com
Pesawat jet Phenom 300 yang kecelakaan di Bandara Blackbushe mengangkut keluarga Usamah bin Laden.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Kedutaan Arab Saudi di Inggris mengatakan kerabat Usamah bin Laden berada dalam pesawat jet yang jatuh di Hampshire.

Jet pribadi tersebut jatuh dekat Bandara Blackbushe, Yateley, Jumat (31/7). Kecelakaan menewaskan pilot dan tiga penumpangnya.

Dalam pernyataan di Twitter, Duta Besar Saudi untuk Inggris Pangeran Mohammed bin Nawaf Al Saud menyampaikan duka cita untuk keluarga bin Laden. Kedutaan mengatakan telah menjalin kontak dengan penyelidik kecelakaan dari Inggris.

"Yang Mulia Pangeran Mohammed bin Nawaf Al Saud menyampaikan belasungkawa kepada keluarga dan kerabat Mohammed bin Laden di bandara Blackbushe atas kehilangan besar yang mereka alami karena jatuhnya pesawat," ujar Dubes Saudi, dikutip dari BBC, Sabtu (1/8).

Kedutaan menambahkan telah bekerja sama dengan otoritas Inggris untuk memastikan jenazah korban diserahkan dengan segera untuk dimakamkan di Arab Saudi.

Jet Phenom 300 dilaporkan merupakan milik firma penerbangan Embraer. Firma ini dimiliki keluarga pemimpin Alqaidah. Pesawat yang tiba dari Milan, Italia jatuh di pelelangan mobil British Cr Auctions dan meledak..

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement