Rabu 26 Aug 2015 12:59 WIB

Pelompat Gedung Putih Tewas Ditembak

white house
Foto: ap
white house

REPUBLIKA.CO.ID,  PENNSYLVANIA --Seorang pria yang ditahan akibat nekat memanjat pagar Gedung Putih awal tahun ini tewas ditembak. Ia ditembak di ruang pengadilan Pennsylvania, Selasa (25/8), setelah melukai wakil sherif dengan pisau.

Jaksa Distrik Chestes Thomas Hogan mengatakan, pria yang diketahui bernama Curtis Smith (34 tahun) itu memasuki ruang lobi Pusat Hukum di Chester, Pennsylvania, pada pukul 11.00.  Ia lantas melukai wakil sherif di bagian tangan.

Wakil kedua sherif tak tinggal diam. Ia mengangkat senjatanya dan terpaksa menembak Smith. Pelaku sempat menjalani perawatan di lokasi kejadian, namun kemudian tewas di Rumah Sakit Paoli.

"Pelaku penyerang bersenjata berhasil dilumpuhkan oleh wakil sherif," ujar Hogan dalam pernyataannya.

Sherif yang terluka kini sedang menjalani perawatan di rumah sakit setempat dan dalam keadaan stabil.

Smith yang berasal dari Coatesville, Pennsylvania memiliki sejumlah catatan kriminal termasuk kekerasan dan pencurian.

"Smith ditangkap oleh Agen Rahasia AS pada Maret lalu karena melompati pagar Gedung Putih," ujar Hogan menambahkan.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement