Rabu 02 Sep 2015 14:23 WIB

Maskapai Korut Raih Predikat Terburuk Dunia

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Teguh Firmansyah
Maskapai penerbangan (Ilustrasi)
Foto: Dailymail
Maskapai penerbangan (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, PYONGYANG--Maskapai Korea Utara, Air Koryo kembali mendapat peringkat maskapai terburuk di dunia. Maskapai ini mempertahankan prestasi buruknya tersebut selama empat tahun berturut-turut.

Air Koryo adalah satu-satunya operator yang hanya menerima tanda satu bintang dalam daftar ranking lembaga konsultan berbasis di Inggris SkyTrax.  Daftar tersebut dikeluarkan baru-baru ini.

Sementara lebih dari 180 maskapai masuk ke dalam peringkat bintang lima yang menjadi standar global maskapai internasional.

Beberapa ahli dan juga penumpang Air Koryo tidak setuju dengan predikat tersebut. "Menaiki maskapai ini adalah unik, tapi cukup handal," katanya mengacu kepada peringkat SkyTrax yang difokuskan pada layanan dan keamanan.

Seorang petugas agen perjalanan yang berbasis di Beijing, Koryo Grooup, Simon Cockerell juga tidak sependapat dengan predikat SkyTrax. "Mereka (Air Koryo) jelas bukan maskapai terburuk dunia," katanya.

Badan tersebut tidak ada hubungannya dengan Air Koryo, meskipun Cockerell dan wisatawannya sering terbang dengan maskapai tersebut.

Ia mengatakan, kelemahan Air Koryo lebih kepada petugas kabin yang cenderung tidak berbicara bahasa asing dengan baik. Kemudian tidak adanya majalah dalam pesawat, makanan biasa, dan pesawa tua.

 

Kondensasi dari sistem pendingin juga cenderung membasahi kursi dan menetes ke penumpang.

"Ini bukan Arab," ujarnya mengacu pada maskapai asal Dubai Emirates Airlines yang mendapat bintang empat dari SkyTrax.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement