Rabu 02 Sep 2015 16:40 WIB

Kristen Palestina Protes Diskriminasi Pendidikan oleh Israel

Pendemo mengibarkan bendera Palestina.
Foto: Reuters
Pendemo mengibarkan bendera Palestina.

REPUBLIKA.CO.ID,NAZARETH  -- Ratusan warga Kristen Palestina menggelar unjukrasa di Kota Nazareth mengecam disrkiminasi oleh Israel ihwal penyaluran dana pendidikan sekolah.

"Kami tidak ingin keistimewaan, namun keadilan. Bagaimana sekolah kami juga memperoleh hal yang didapat sekolah Israel," ujar Uskup Giacinton Boulos Marcuzzo kepada kerumunan massa, Selasa (2/9).

Sekolah Kristen Palestina di Israel tetap tutup pada Selasa. Mereka menunda tahun akademi baru menyusul aksi protes tersebut

Berdasarkan ketentuan sebelumnya, sekolah itu memperoleh 65 persen dana mereka dari anggaran negara. Namun dua tahun lalu dipangkas menjadi 34 persen. 

Marcuzzo mengatakan, anggaran kembali dipangkas menjadi 29 persen. Aksi unjuk rasa ini memengaruhi 33 ribu murid, mayoritas Muslim Palestina di 47 sekolah yang dijalankan gereja Katolik.

sumber : Maannews
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement