Rabu 09 Sep 2015 10:47 WIB

Pasukan Turki Gelar Operasi Khusus di Irak

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan.
Foto: AP
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan.

REPUBLIKA.CO.ID, ANKARA -- Pasukan Turki menggelar operasi khusus di Irak. Tentara memburu milisi Partai Pekerja Kurdistan (PKK) di sepanjang perbatasan, Selasa (8/9). Kantor berita Anadolu Agency mengabarkan, ini merupakan kali pertama pasukan Turki memasuki Irak.

Operasi melibatkan dua unit pasukan khusus yang terdiri dari 230 personel. Mereka masuk ke wilayah utara Irak, dan pada waktu yang sama jet tempur F-4 dan F-16 menargetkan markas pemberontak.

Laporan awal menyebut, 40 PKK terbunuh dalam operasi itu. Operasi ini diyakini hanya langkah sementara untuk memburu pelaku penyerangan di Provinsi Hakari yang menewaskan 16 tentara Turki. 

Pada Selasa (8/9), serangan PKK menewaskan 13 polisi Turki di Provinsi Igdir.  Turki merubah kebijakan pertahanannya pada Juli lalu. Otoritas Turki mengumumkan akan terlibat langsung dalam serangan udara ke pemberontak ISIS. Ankara juga akan menyerang militan PKK, termasuk mereka yang berbasis di utara Irak.

sumber : Anadolu Agency
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement