Senin 14 Sep 2015 03:24 WIB

Jerman Capai Ambang Batas Penerimaan Pengungsi

Rep: C11/ Red: Winda Destiana Putri
Bendera Jerman
Foto: chaldean.org
Bendera Jerman

REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Salah satu kota di Jerman, Muenchen telah mencapai ambang batas kapasitas penerimaan masuknya para pengungsi.

Menteri ekonomi, Sigmar Gabriel mengungkapkan pengungsi yang masuk jumlahnya besar sejak perang dunia kedua lalu.

Gabriel, mengatakan dalam sebuah wawancara surat kabar bahwa Jerman telah mencapai batas ribuan pengungsi. Imigran yang masuk melalui perbatasan jumlahnya ribuan setiap harinya.

"Itu benar. Di Eropa kurang untuk menampung krisis pengungsi, bahkan kini mendorong Jerman ke batas kemampuannya," kata Gabriel yang dilansir dari laman TheGuardian, Senin (14/9).

Adapun Pemerintah Jerman mengharapkan sebanyak 800 ribu pendatang baru tahun ini. Namun, pada Sabtu (12/9) jumlah pengungsi yang datang dengan tujuan Muenchen sendiri mencapai 13 ribu imigran.

Sebelumnya, seorang pejabat polisi di Muenchen juga mengatakan hal yang serupa. "Mengingat angka dari kemarin, sangat jelas bahwa kita telah mencapai batas atas kemampuan kita," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement