Rabu 16 Sep 2015 15:36 WIB

Serangan Bom Kurdi Tewaskan Lima Polisi Turki

Rep: Gita Amanda/ Red: Teguh Firmansyah
Tank Turki
Foto: xinhua
Tank Turki

REPUBLIKA.CO.ID, ANKARA -- Sumber keamanan Turki mengatakan, Rabu (16/9), lima polisi tewas dalam dua serangan bom oleh militan Kurdi di bagian tenggara negara tersebut.

Seperti dilansir Middle East Online, tiga aparat tewas dan satu lainnya terluka parah dalam serangan ke arah kendaraan polisi di Kota Nusaybin, dekat perbatasan Suriah.

Sementara,  dua petugas tewas dan dua lainnya luka-luka dalam serangan serupa di Provinsi Hakkari. Petugas menyalahkan serangan dilakukan Partai Pekerja Kurdistan (PKK). Sejak gencatan senjata antara Turki dan PKK buyar Juli lalu, kedua pihak saling menyerang satu sama lain.

Lebih dari 100 tentara dan polisi Turki dikabarkan tewas. Sementara Turkin melancarkan serangan dengan meluncurkan operasi anti-teror besar-besaran terhadap PKK di Irak utara dan tenggara Turki.

Lembaga pers Pemerintah Tukri Anatolia mengatakan, Ahad (13/9), 118 polisi dan tentara tewas, sementara 1.192 teroris tewas sejak pertempuran pecah dua bulan lalu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement