Jumat 02 Oct 2015 02:48 WIB

Penyakit Baru di New York Memakan Korban

Rep: C27/ Red: Julkifli Marbun
ilustrasi
Foto: EPA/DEUTSCHES KREBSFORSCHUNGSZENTRUM
ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Sebuah penyakit kelompok Legionnaires yang baru ditemukan di Bronx telah memakan satu korban. Kabar buruk ini disampaikan langsung oelh pejabat kesehatan New York City.

Dikutip dari Foxnews, Jumat (2/10), sebanyak 12 orang lebih telah didiagnosa tekena penyakit tersebut setelah sebulan berada di lingkungan  berbeda di Bronx. Penyakit ini menjadi penyebaran wabah terbesar dalam sejarah kota Bronx.

Semua pasien yang terditeksi terkena kelompok penyakit Legionnaires memiliki riwayat masalah kesehatan. Mereka terdeteksi sejak tanggal 21 September.

Hingg saat ini, pejabat kesehatan belum mengethaui secara pasti asal muasal penyakit tersebut bermula. Penyebaran ini juga telah mendaptkan menanganan serius dari pihak kota, termasuk kedatangan Walikota Bill de Blasio mengunjungi Bronx pada Rabu lalu untuk meyakinkan kemanan warga.

Penyakit ini ditemukan sejak bulan lalu ketika sebuah bakteri dikenali pada cooling tower di sebuah hotel Bronx. Pada kejadian tersebut, 12 orang dinyatakan terkena penyakit tersebut, sedangkan 120 orang lainnya mengalami sakit.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement