Ahad 04 Oct 2015 03:00 WIB

NASA Rilis 8.400 Foto Misi Pendaratan Apollo di Bulan

Rep: c25/ Red: Taufik Rachman
Foto Nasa mengenai misi pendaratan Apollo di bulan
Foto Nasa mengenai misi pendaratan Apollo di bulan

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- NASA telah merilis lebih dari 8.400 gambar tentag misi pendaratan di bulan, yang diambil oleh astronot Apollo pada misi bulan dalam resolusi ultra tinggi, di Flickr.

Dilansir dari hindustantimes, ribuan gambar tentang misi pendaratan Apollo di bulan memang sudah tersebar dan mungkin sudah sering dilihat, meski dalam format standar.

Tapi bagaimana jika kita melihat lagi gambar-gambar tersebut dalam resolusi yang sangat tinggi, termasuk kepada objek-objek seperti kawah, debu dan bulan, yang bisa dilihat dengan mata telanjang.

NASA sendiri telah melengkapi para astronot dengan kamera Hasselbald dan foto yang mereka ambil disimpan dengan format digital.

Foto-foto itu kini akan berfungsi sebagai sumber referensi secara online, dan repositori gambar digital yang berkaitan dengan program pendaratan pesawat berawak yang bersejarah.

"Sekitar tahun 2004, Johnson Space Center mulai kembali memindai kamera Apollo Hasseelblad. Eric Jones dan saya mulai mendapatkan gambar terkompres dan beresolusi tinggi dalam bentuk DVD," kata Kipp Teague yang menjalankan Proyek Arsip Apoll.

"Gambar-gambar ini diproses untuk dimasukkan di website kami, termasuk menyesuaikan tingkat warna dan kecerahan, dan mengurangi gambar dengan ukuran sekitar 1000 DPI untuk versi resolusi tinggi," pungkas Teague.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement