Senin 19 Oct 2015 15:43 WIB

Bendera Cina Berkibar di London Sambut Xi Jinping

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Ani Nursalikah
Presiden Cina Xi Jinping.
Foto: Reuters
Presiden Cina Xi Jinping.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Bendera merah besar dari Republika Rakyat Cina sudah berbaris di The Mall, pusat kota London bersama dengan Union Jack, bendera Inggris. Bendera tersebut dipasang dalam persiapan untuk upacara sambutan resmi Horse Guards Parade.

Seperti diberitakan BBC, Presiden Cina Xi Jinping akan tiba di Inggris malam ini untuk kunjungan empat harinya. Ia akan tinggal sebagai tamu Ratu di Istana Buckingham, Senin (19/10)

Ia dan istrinya Peng Liyuan juga akan melakukan makan bersama dengan Perdana Menteri David Cameron di Chequers.

 

Cameron dalam sebuah wawancara dengan CCTV1 mengatakan, kunjungan Xi adalah momen yang sangat penting. Ia juga memuji era keemasan dalam hubungan antara negara-negara.

Kanselir George Osborne baru-baru ini kembali dari kunjungannya selama sepekan ke Cina bulan lalu. Saat itu ia menyatakan niat pemerintah untuk membuat Inggris sebagai mitra terbaik Cina di Barat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement