Selasa 27 Oct 2015 19:34 WIB

Teriak Ingin Merdekakan Palestina, Kedua Wanita Ini Ditangkap

Wanita Palestina ambil posisi jelang bentrokan dengan aparat Israel di Ramallah, Sabtu (10/10).
Foto: Reuters
Wanita Palestina ambil posisi jelang bentrokan dengan aparat Israel di Ramallah, Sabtu (10/10).

REPUBLIKA.CO.ID,  YERUSALEM -- Personel keamanan Israel menahan dua wanita Palestina yang dituding membawa pisau di Masjid Ibrahim atau Gua Para Leluhur (sebutan Yahudi), Hebron, Selasa (27/10) pagi.

Media Israel Jerusallem Post melaporkan, kedua tersangka tiba di pos pemeriksaan keamanan dan menolak untuk diperiksa.  Alih-alih menyerahkan barang bawaan mereka, keduanya justru berteriak, "Kami datang untuk membebaskan Palestina."

Polisi kemudian menahan tersangka serta memaksa menggeledah barang bawaan mereka. Petugas mengklaim menemukan dua pisau di salah satu kantung. Keduanya lantas ditahan dan diinterogasi.

Ketegangan di wilayah pendudukan Tepi Barat dan Jalur Gaza terus berlangsung. Lebih dari 50 warga Palestina terbunuh sejak awal Oktober lalu.  Warga Israel takut dengan serangan pisau warga Palestina.

sumber : Jerusallem Post
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement