Selasa 10 Nov 2015 11:51 WIB

Ribuan Warga Munich Tumpah ke Jalan Kepung Aksi Pegida

Ribuan orang mengikuti kampanye anti-Islam oleh Pegida di Dresden, Senin, 26 Oktober 2015
Foto: AP Photo/Jens Meyer
Ribuan orang mengikuti kampanye anti-Islam oleh Pegida di Dresden, Senin, 26 Oktober 2015

REPUBLIKA.CO.ID, MUNICH -- Ribuan orang ambil bagian dalam aksi menentang gerakan anti-Islam Pegida di Munich, Jerman, Senin (9/11).

Menurut polisi Munich, sekitar 3.000 orang berkumpul di plaza Odeonsplatz untuk memprotes Pegida (Eropa Patriotik Melawan Islamisasi Barat).

Wali Kota Munich Dieter Reiter mengatakan dalam kampanye itu, kotanya akan terus menentang segala upaya pengkhotbah radikal, para garis keras dan penghasut tidak manusiawi.

(Baca juga: Wali Kota Ini tak Berdaya Atasi Demonstrasi Anti-Islam)

Tidak lama berselang, anggota Pegida mulai berunjuk rasa di tempat lain, sekitar dua kilometer dari Odeonsplatz. Ribuan orang yang menentang Pegida mengelilingi lokasi tersebut dan dengan sukses mengganggu demonstrasi Pegida dengan teriakan dan ejekan yang keras.

Polisi Munich mengatakan sekitar 100 anggota Pegida muncul di lokasi dan mereka dikepung sekitar 3.000 orang yang menentang gerakan mereka. Beberapa orang yang menentang aksi Pegida bahkan duduk di jalan sehingga anggota Pegida tidak bisa melakukan parade seperti yang direncanakan.

sumber : xinhua
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement