Selasa 17 Nov 2015 22:09 WIB

Banjir Terjang Chennai India, 70 Tewas

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Ilham
Hujan deras menyebabkan banjir (ilustrasi)
Hujan deras menyebabkan banjir (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, CHENNAI -- Lebih dari 70 orang tewas akibat banjir di Kota Chennai, India. Sebagian besar jalan-jalan utama kota itu tergenang air akibat hujan deras.

Banyak kantor, sekolah, dan perguruan tinggi telah ditutup karena hujan terus mengguyur dalam sepekan terakhir. Pejabat pemerintah mengatakan sekitar 10 ribu orang telah dievakuasi dari rumah mereka di Chennai. Badan respons bencana nasional dan tentara juga membantu penyelamatan warga.

Kepala Menteri negara bagian Tamil Nadu, J Jayalalitha mengumumkan telah menyediakan dana bantuan 5 milar rupee (75 juta dolaar AS) untuk daerah yang terkena dampak banjir. "Hujan selama musim hujan membanjiri dalam beberapa hari," katanya seperti dikutip dari laman BBC, Selasa (17/11).

Sebuah gambar dari Chennai menunjukkan orang kesulitan mengakses layanan penting. Hujan juga telah menyulitkan setidaknya 80 ribu orang di bagian utara negara tetangga, Sri Lanka.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement