REPUBLIKA.CO.ID, TORONTO -- Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau tiba di bandara Pearson International Toronto untuk menyambut kedatangan pertama pengungsi Suriah, Kamis (10/12). Ia tiba menggunakan pesawat pemerintah.
Trudeau bergabung dengan menteri imigrasi, pertahanan dan kesehatan, juga PM Ontario Kathleen Wynne, Wali Kota Toronto John Tory dan beberapa anggota kelompok oposisi untuk menyambut pengungsi. Trudeau berterima kasih pada staf dan sukarelawan yang membantu proses penyambutan.
Jumlah pengungsi yang datang sebenarnya hanya 163 orang. Mereka terbang ke Toronto menggunakan pesawat militer dan tiba pada Kamis malam. Penyambutan di Kanada ini tampak kontras dengan kondisi di AS.
Trudeau sebelumnya berjanji akan menampung sekitar 25 ribu pengungsi Rusia pada akhir Februari 2016. Keputusan pemimpin Liberal ini diambil d itengah ketegangan debat dengan barat terkait apa yang harus dilakukan pada mereka yang melarikan diri dari konflik Timur Tengah itu.