REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING -- Angkatan Laut Cina dalam beberapa hari terakhir telah melakukan latihan militer di wilayah yang disengketakan di Laut Cina Selatan. Kementerian Pertahanan Cina mengatakan pada Ahad (13/12), mereka sedang melakukan latihan rutin.
"Angkatan Laut Tentara Pembebasan Rakyat dalam beberapa hari terakhir meluncurkan armadanya ke wilayah laut di Laut Cina Selatan untuk melakukan latihan," kata pernyataan Kementerian Pertahanan Cina.
Menurut pernyataan ini merupakan latihan rutin sesuai dengan rencana pelatihan angkatan laut tahun ini. Dari gambar-gambar yang beredar di akun media sosial pemerintah Cina menunjukkan gambar dari kapal angkatan laut Cina yang terlibat dalam latihan di Laut Cina Selatan. Tapi, pernyataan tak menyebutkan di mana tepatnya latihan berlangsung.
Cina secara berkala mengumumkan latihan seperti itu di Laut Cina Selatan, untuk menunjukkan mereka transparan dalam penyebaran militer. Cina selama ini telah bertentangan dengan Amerika Serikat terkait perairan strategis tersebut.
Washington kerap mengkritik pembangunan pulau buata Cina di Laut Cina Selatan. Mereka juga melakukan patroli laut dan udara di dekat wilayah tersebut.