Rabu 16 Dec 2015 10:27 WIB

Trump: Pelarangan Muslim Bukan Soal Agama, Melainkan Keamanan

Donald Trump
Foto: EPA/ERIK S. LESSER
Donald Trump

REPUBLIKA.CO.ID, LAS VEGAS -- Bakal calon presiden AS dari Partai Republik Donald Trump mempertahakan pernyatannya yang melarang Muslim masuk ke AS. Dalam debat yang digelar kemarin, Trump menekankan, fokusnya adalah keamanan, bukan agama.

"Kita tidak bicara tentang isolasi, kita bicara tentang keamanan," ujar Trump saat debat di Las Vegas yang diadakan CNN. "Kita tidak berbicara tentang agama, kita bicara tentang keamanan."

Trump juga bersumpah untuk membangun dinding khusus di perbatasan AS dan Meksiko. Hal ini dilakukan untuk menghentikan imigrasi ilegal. "Narkoba tidak bisa masuk melalui dinding tersebut."

Baca juga, Malala: Komentar Trump Tragis.

Pernyataan Trump yang melarang Muslim masuk ke AS telah mendapat beragam kecam. Tak hanya di luar, tapi juga dalam negeri AS. Trump mewacanakan larangan tersebut setelah insiden serangan di Paris dan San Bernardino, Texas.

sumber : the Hill
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement