Sabtu 26 Dec 2015 17:16 WIB

Masjid di Prancis Dirusak, Alquran Nyaris Dibakar

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Ilham
Muslim di Prancis (Ilustrasi)
Foto: AP Photo
Muslim di Prancis (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Sekelompok massa merusak tempat ibadah muslim di Corsica. Perusakan ini terjadi sehari setelah petugas pemadam kebakaran terluka di pulau Prancis.

Kekerasan berawal pada Kamis (24/12) malam, ketika petugas pemadam kebakaran menanggapi panggilan darurat di Ajaccio. Para petugas terluka dalam bentrokan itu. Pejabat kepolisian kemudian ke lokasi proyek perumahan tersebut pada Jumat (25/12), malam.

Di sana, dilakukan pertemuan sebagai bentuk dukungan bagi para petugas yang terluka. Namun berubah menjadi kekerasan ketika beberapa sekelompok orang merusak masjid para Muslim.

Menteri Dalam Negeri Prancis Bernard Cazeneuve mengutuk mereka yang bertanggung jawab karena melukai polisi dan pemadam kebakaran di Ajaccio. Ia mengatakan, investigator juga akan melihat adanya vandalisme dari ruang doa, termasuk upaya membakar Alquran dan buku doa-doa.

sumber : AP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement